Dosa dan Akibatnya
1 Korintus 15 : 56
Dosa mengakibatkan maut atau kematian,
artinya manusia harus mati tidak dapat ditawar-tawar lagi. Tetapi karena
kasih dan anugerah Allah, maka Yesus datang dalam dunia ini untuk
menyelamatkan manusia. Manusia yang tadinya hidup di bawah kuasa dosa
bahkan keputusan Taurat yang menghukum, sekarang bebas tirani maut
termasuk rasa takut akan maut.
Oleh karena itu sebagai keluarga Kristen
hendaknya kita menjaga kekudusan hidup ini. Agar supaya kita tidak akan
mudah terpengaruh dengan godaan dan rayuan yang akhirnya membuat kita melakukan dosa. Sebab pengorbanan Yesus
di kayu salib dan kebangkitan-Nya dari antara orang mati membawa perubahan yang baru dalam kehidupan manusia. Barang siapa percaya
kepada-Nya tidak akan menerima penghukuman Allah melainkan beroleh
kehidupan kekal. Amin
Doa : Tuhan yang
Mahakasih, kami bersyukur karena Engkau sudah menyelamatkan kami dengan
kematian Yesus di kayu salib. Kiranya kami akan termotivasi untuk
melakukan apa yang Engkau kehendaki dalam hidup ini. Dalam nama Yesus
Kirstus kami berdoa. Amin
Tweet |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar