Rabu, 03 April 2013

Renungan Harian Keluarga (RHK) Rabu, 03 April 2013

Nubuat Pertama : Bersatunya Tulang Kering, Daging dan Urat
Yehezkiel 37 : 7 – 8
Pengalaman menunjukan kepada kita bahwa suatu gagasan yang hendak dikerjakan dalam pelayanan biasanya harus melewati berbagai percakapan dalam forum-forum formal pengambilan keputusan. Yang disetujui secara resmi, itulah yang dikerjakan. Namun sering kali juga terjadi bahwa apa yang telah di sepakati ternyata tidak dilaksanankan atau hanya sampai retorika saja.
Tetapi Yehezkiel sebagai nabi Allah setelah mendapat perintah dan pelangkapan, ia langsung mengerjakan apa yang ditugaskan kepadanya. Nabi itu bernubuat kepada tulang-tulang kering itu dan nubuat yang pertama dilakukannya adalah menjadikan tulang-tulang itu bersatu dan menumbuhkan daging dan urat-urat pada tulang itu sehingga kulit menutupi bagian-bagian tubuh. Allah sendiri memperkenankan nabi untuk melihat dengna matanya sendiri proses berlangsungnya dan terwujudnya nubuat itu. Meski tubuh itu belum memiliki nafas hidup.
Sebagai orang yang percaya semangat paskah krianya menghadirkan inisiatif untuk membebaskan manusia dan dunia.  Orang percaya terpanggil untuk memberi jawaban dan menindak lanjuti inisiatif Allah itu dalam karya-karya konkrit menghadirkan hal-hal yang bermanfaat bagi kehidupan bersama. Tindakan-tindakan yang memerlukan kesegaran seharusnya memerlukan percepatan langkah untuk menghindari akibat yang lebih buruk. Keluarga-keluarga kitapun terpanggil untuk tidak menunda-nunda waktu dalam mewujudnyatakan tanggung jawab pelayanan kita. Amin

Doa : Ya Allah Bapa tuntun kami tersu untuk berinisiatif memajukan pekayanan dengan baik tidak menunda-nunda akalam pengerjaannya. Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar